Yuk Jalan-jalan di Wisata Talang Indah Pringsewu Lampung?!

Pada musim liburan tahun baru 2019 kemaren ini, gue bersama keluarga mengunjungi salah satu destinasi wisata yang ada di Kabupaten Pringsewu yaitu Talang Indah Pringsewu.

Untuk kamu yang tinggal di Lampung, pasti udah gak asing lagi dengan Talang Indah Pringsewu karena cukup viral di berbagai media sosial setahun belakangan ini. Maklum aja, selain tempatnya sejuk, indah, juga karena terdapat banyak spot foto kece yang instagramble banget deh.

Walaupun gue tau dari lama Talang Indah Pringsewu, tapi gue baru kesampaian mengunjunginya pada musim liburan tahun baru kemaren ini. Gue cuma denger dari temen-temen dan baca dari media online aja. Nob banget emang! :D
Talang Indah Pringsewu
Padahal jaraknya gak terlalu jauh dari Pasar Pringsewu dan dari jalan lintas barat paling cuma 250 meteran. Tapi ya gitu, belum ada kesempatan yang pas aja untuk jalan-jalan ke Talang Indah Pringsewu. :D

Btw, Talang Indah Pringsewu ini beralamat di Desa Pajaresuk, Kecamatan Pringsewu, Kabupaten Pringsewu. Klo kamu dari arah Bandar Lampung, kamu akan melewati Pasar Pringsewu. Dari Pasar Pringsewu ke Talang Indah sekitar 2 km. Gak jauh kan?

Simpelnya sih, klo kamu udah lewat pasar nanti kamu akan ketemu tempat pemakaman umum disebalah kanan dan kiri jalan. Yaudah, berarti kamu udah sampe lokasi. Tinggal cari aja tulisan ataupun gapura Talang Indah Pringsewu di samping pemakaman umum tadi. Jarak dari jalan raya menuju lokasi sekitar 250 meter doang lah.


Harga Tiket Masuk Talang Indah Pringsewu


Harga tiket masuk Talang Indah Pringsewu terbilang cukup murah sih menurut gue yaitu Rp 10.000/ orang dan Rp 3.000 untuk parkir kendaraan bermotor. Kebetulan kemaren gue main pake motor, dan untuk parkir mobil gue lupa nanya berapa. Pastinya murah juga.

Di kompleks Talang Indah Pringsewu ini terdapat 2 wahana lagi yaitu Lereng Pangonan dan Bukit Pangonan. Katanya Lereng Pangonan masih dalam satu pengelolaan Talang Indah Pringsewu dan Bukit Pangonan udah beda pengelolaan.
Talang Indah
Klo kamu mau ke Lereng Pangonan ataupun Bukit Pangonan, kamu akan dikenai biaya lagi yaitu Rp 5.000/orang untuk Lereng Pangonan dan Rp 10.000/orang untuk Bukit Pangonan.

Sama dengan Talang Indah Pringsewu, kedua tempat wisata itu juga menawarkan tempat yang indah, sejuk, dan spot-spot kece untuk kamu yang gemar berfoto. Ada yang berbayar tapi lebih banyak yang gratis kok.
Lereng Pangonan
Kemaren ini gue cuma masuk Talang Indah dan Lereng Pangonan aja. Soalnya udah sore dan capek juga. Maklum aja, arealnya memang cukup luas sih dan sedikit menanjak karena medan yang berbukit-bukit.

Baca Juga: Pantai Duta Wisata, Rekreasi di Pinggiran Kota Bandar Lampung

Oh iya, Talang Indah Pringsewu ini dulunya hanya sebuah irigasi yang dibangun zaman Kolonial Belanda pada tahun 1928. Beh! Dah lama juga ya?

Dikarenakan wilayah Pringsewu berbukit-bukit dan lembah, maka dibangunlah jembatan berupa talang air ini sebagai jembatan yang mengalirkan air dari bukit satu ke bukit lainnya.
Wisata Talang Indah Pringsewu
Dari yang gue baca, terdapat 5 Talang Air yang terdapat di Kabupaten Pringsewu. Dan saat ini yang paling terkenal adalah Talang Indah Pringsewu yang berada di Desa Pajarisuk.

Ya gitu deh informasi yang bisa gue share tentang Talang Indah Pringsewu. Untuk kamu yang mau main kesini, diharapkan hati-hati aja ya, terutama yang membawa anak kecil karena pembatas Talang Air ini cukup renggang. Semoga bermanfaat dan terimakasih.
Rifqi Banyol Silahkan berkunjung ke blog gue ya bro. Thanks supportnya! Disini bro! Banyolanesia

Related Posts

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel